Lines Gunungkidul : Sidang Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Hari ini 20/8/2020 menerima laporan dari Perwakilan pulau yang sudah disepakati dalam sidang sebelumnya diawalai dari perwakilan pulau Sumatra yang kali ini diwakili DPW Aceh, Kemudian DPW Papua Barat, DPW Kalimantan Timur, DPW Bali NTT.NTB, DPW Sulawesi dan kemudian terakhir Perwakilan dari Pulau Jawa DPW Jawa Tengan sebagai juru bicara.
Dari 6 perwakilan yang menyampaikan laporan daerah dengan sepakat mengusulkan untuk PJ Ketua Umum DPP LDII Ir.H.Chriswanto Santoso, MSc. Saat sidang Paripurna III Rapimnas LDII 2020 dengan agenda pembahasan Pejabat Ketua Umum, hari ini Kamis (20/8/2020) Ir.H.Chriswanto Santoso, MSc ditetapkan secara aklamasi setelah pimpinan sidang H.Supriasto,SH.MH selaku pimpinan sidang Paripurna III mengesahkanya.
Pejabat Ketua Umum DPP LDII selanjutnya akan melanjutkan program kerja dari Munas 2016 dan Rakernas tahun 2018 yang meliputi delapan bidang pengabdian LDII untuk bangsa. Delapan bidang tersebut diantaranya adalah Pendidikan Umum, Pendidikan Agama,Teknologi, Kesehatan, Ekonomi Syariah, Pertanian, Lingkungan hidup serta energi terbarukan.
Ir.H.Chriswanto Santoso, MSc terpilih secara aklamasi berdasarkan usulan kesepakatan perwakilan yang diusulkan dari 6 keterwakilan tersebut untuk masa bakti hingga terlaksananya Munas sampai Desember 2021.
Terpisah Ketua DPD LDII Kabupaten Gunungkidul H.Nurasid,SH mengapresiasi kinerja jajaran DPP LDII yang telah melakukan langkah-langkah organesasi mensikapi wafatnya Ketua Umum beberapa waktu yang lalu. Dengan demikian kami jajaran kepengurusan DPD LDII Kabupaten Gunungkidul siap melaksanakan dan menindaklanjuti hasil-hasil keputusan Rapimnas, sehingga roda perputaran Organesasi berjalan dengan baik ungkapnya.